Serang - Polsek Serang melaksanakan pengecekan rutin terhadap perkembangan bibit jagung dalam rangka mendukung program nasional ketahanan pangan yang berlokasi di lahan pertanian binaan Polsek Serang, pada Rabu, 29 Oktober 2025.
Kegiatan ini dilakukan untuk memantau pertumbuhan bibit jagung yang sebelumnya telah ditanam bersama kelompok tani sebagai bagian dari dukungan Polri terhadap program pemerintah dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional. Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Serang melakukan pengecekan kondisi tanaman, ketersediaan air, serta kelayakan lahan agar hasil panen dapat maksimal.
Kapolresta Serang Kota Kombes Pol Yudha Satria, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Serang AKP Hery Wiyono, S.H., M.M. mengatakan bahwa kegiatan pengecekan rutin ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap sektor pertanian dan upaya mendukung kesejahteraan masyarakat.
“Polsek Serang berkomitmen untuk terus mendukung program ketahanan pangan nasional melalui pendampingan dan pemantauan langsung terhadap tanaman jagung yang dikelola bersama kelompok tani,” ujar AKP Hery Wiyono.
« Prev Post
Next Post »
